Melalui akun Instragram-nya, Aurel menuliskan curhatannya. Aurel juga menyayangkan Krisdayanti yang tidak bisa datang, padahal, putri sulung Anang-Krisdayanti ini telah mengundang KD dua bulan sebelum pesta.
"Sebenernya aku nggak mau nulis ini, tapi aku lelah dibilang dan dibully sebagai anak durhaka!! mimi adalah ibu yagn melahirkan aku dan aku enggak mungkin mau menjadi anak durhaka walau apa pun keadaan nya.. Sudah 5 bulan aku nggak bisa ketemu mimi jadi gimana aku bisa post foto sama mimi dari sebelum lebaran kita ngk bisa ketemu,gimana mau lebaran kesana ataugimana mau kerumah mimi kalautiap mau kesana mimi slalu ajak ketemu diluar supaya om nggak tau..
Aku minta maaf kalau aku ada salah sama om tapi om pun kan pernah ada salah sama kita, baiknya kita saling memaafkan karena apa pun yang buat mimi bahagia walaun harus membuat kami spt ini aku akan mendukung karena aku sayang mimi.. aku bahagia sekarang punya bunda dan pipi dan keluarga kecil kami yang bahagia, apa aku salahhh?? tapi bagaimana pun aku juga ingin bertemu sama mimi..
Puncaknya di hari spesial ultah aku yang ke 17 semalam aku sangat menahan kesedihan karena aku dan bunda sudah dari 2 bulan lalu ngundang mimi dan mimi janji datang.. sudah lama nggak boleh ketemu tapi aku yakin semalam hari penting buat aku mimi datang tapi ternyata nggak boleh..aku hanya berdoa om raul terketuk pintu hati nya untuk membolehkan mimi kitam dengan anak2 nya, aku nggak taugimana harus meluapkan isi hati aku dan berharap ini sampai ke om..
Sampai kapan mimi nggak bisa ketemu kita?? aku melewati masa2 yang sulit dalam hidup aku dan sekarang aku bahagia.. aku berharap semua orang tua aku bisa akur dan tidak ada masalah lagi aku slama ini diam dibilang anak durhaka, aku juga kasian sama pipi dan bunda yang slalu ingin bisa berdamai dengan semua tapi tetap saja mereka yang dikata2in orang2..
Apa pun yang pernah terjadi dalam hidup aku, aku memaafkan semu keadaan.. buat fans sana yang nggak tau apa2 stop jahatin keluarga kecil saya.. aku dan Jiel menulis ini sama mimi dan om terbuka pintu hatinya untuk bisa ketemu kita dan kita semua hidup damai dan tak ada rasa saling benci.. 17 tahun aku saatnya aku meluapkan isi hati aku.. Aku capek harus terus berpura2 tidak ada masalah, aku nggak pandai bersandiwara..ini ungkapan hati loly anak mimi yang selama ini mungkin mimi nggak mengerti.."
No comments